Pemberdayaan Perempuan Pada Bidang Homestay di Desa Wisata Batulayang Kecamatan Cisarua, Bogor-Jawa Barat
Abstract
Desa sebagai daerah tujuan wisata memerlukan pengelolaan dan peningkatan akan kebutuhan sarana dan prasarana sedangkan Sumber Daya Manusia di desa masih memiliki keterbatasan dalam hal pengelolaan dan pengetahuan desanya dalam hal ini maka diperlukan pendampingan untuk mewujudkan desanya menjadi desa wisata. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pemahaman serta meningkatkan kapasitas masyarakat Desa Batulayang mengenai konsep Desa Wisata dan pengelolan homestay yang berbasis kepada masyarakat. Adapun peserta pada kegiatan ini adalah masyarakat Desa Batulayang dengan jumlah 30 orang. Metode pengabdian yang diberikan adalah dengan melakukan workshop, ceramah dan diskusi. Adapun hasil dari pengabdian kepada masyarakat ini adalah bahwa sebagian besar homestay berada dalam keadaan bersih, memilik berbagai macam saranan yang standar untuk homestay, serta memiliki fasilitas yang sesuai dengan standar ASEAN.