Penyuluhan Pembukuan Sederhana Kepada Ibu Rumah Tangga yang Memiliki Usaha di Desa Cipasung, Kabupaten Kuningan-Jawa Barat
Abstract
Pengabdian pada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan sosialisai mengenai pembukuan sederhana bagi para ibu rumah tangga yang memiliki usaha di rumah. Sasaran kegiatan adalah para masyarakat khususnya ibu anggota PKK dan kelompok wanita tani di Desa Cipasung, Kabupaten Kuningan-Jawa Barat. Melalui kegiatan ini para ibu rumah tangga yang memiliki usaha di rumah termotivasi dalam membuat pembukuan sederhana dalam rumah tangga dengan mencatat pemasukan dan pengeluaran usaha mereka setiap hari. Dalam kegiatan ini melibatkan 19 ibu rumah tangga yang terdiri dari 12 ibu anggota PKK dan 7 kelompok wanita tani. Kegiatan ini dilaksanakan dengan metode ceramah dan praktek. Hasil Kegiatan pelatihan menunjukkan adanya tanggapan dan interaksi yang sangat baik dari masyarakat dilihat dari motivasi dari para masyarakat khususnya para ibu rumah tangga yang memiliki usaha di rumah untuk membuat pembukuan sederhana yang baik dan sistematis demi kesejahteraan keluarga.
Kata Kunci: Ibu Angota PKK, Kelompok Wanita Tani, Pembukuan Sederhana